Cara Menghilangkan Sakit Kepala


Sakit kepala memang penyakit yang hampir pernah dialami setiap orang.Memang jika terkena penyakit ini maka kita akan sangat tersiksa,apalagi jika terjadi di siang hari dalam cuaca yang sangat panas.Pasti semua orang akan merasa risih dan ingin segera sembuh.Tapi tenang jika anda mengalami sakit kepala jangan panik,sebisa mungkin dianjurkan untuk berbaring dan menenangkan pikiran,karena sakit kepala bisa timbul dari kestressan kita akan kehidupan sehari-hari.Sebisa mungkin jangan langsung meminum obat sakit kepala,karena obat hanyalah meringankan bukan menghilangkan secara total.


Berikut ada sedikit tips cara menghilangkan sakit kepala bagi anda yang mengalaminya

  • Banyak minum air putih
Banyaklah minum air putih,karena sakit kepala bisa timbul karena anda dehidrasi atau kekurangan cairan dalam tubuh.Jika anda mengalami sakit kepala,duduklah sebentar dan minum air putih,Idealnya air putih harus dikonsumsi 8 gelas / hari.Jangan melakukan banyak gerakan jika sakit kepala anda belum hilang.
  • Menjauh dari radiasi monitor atau komputer
Seringkali sakit kepala terjadi karena anda terlalu lama berada di depan komputer atau monitor.Jauhilah monitor jika anda merasa lelah dalam pekerjaan anda.sesekali keluarlah dan lihat pemandangan untuk merefreshkan otak anda.
  • Atur nafas secara perlahan
Jika anda sakit kepala,cobalah untuk mangatur nafas anda secara perlahan,dan tenangkan pikiran anda dari segala masalah yang timbul pada saat itu.
  • Minumlah Teh hangat
Buat dan seduhlah teh hangat dan campur sedikit lemon atau jeruk nipis,karena jeruk nipis akan segea merefreshkan pikiran anda sesaat setelahnya,tidak percaya?cobalah.
  • Berendam Air Hangat
Cobalah untuk berendam di air hangat,sehingga keadaan badan anda akan sedikit refresh dengan berendam di air hangat.
  • Pijat kepala anda menggunakan jari
Ketika sakit kepala datang ,cobalah untuk memijat bagian dahi atau sisi dari dahi,karena urat syaraf kepala terdapat di samping dahi.Pijatlah secara perlahan sampai sakit kepala anda hilang.
  • Kompres dengan air biasa
Sakit kepala bisa terjadi karena kepala anda mungkin panas dan letih.Cobalah untuk mengkompres kepala anda dengan handuk yang dibasahi dengan air.karena dengan mengkompres maka suhu kepala anda akan sedikit dingin dan otak akan menjadi segar.
  • Lakukan meditasi
Melakukan meditasi pada sakit kepala merupakan cara sebagian orang untuk meringankan sakit kepala,karena dengan nafas yang teratur dan pikiran yang jernih akan sedikit menghilangkan stress dan sakit kepala anda.
  • Jangan terlalu banyak mengkonsmsi obat kimia
Biasanya jika kita sakit kepala langsung dipasrahkan terhadap obat kimia,sebenarnya terlalu banyak obat kimia akan membuat tubuh akan lebih kebal terhadap obat kima.dan harus selalu diingat obat kimia akan mempunyai efek samping yang tidak akan terlihat sekarang,cobalah untuk mengobati secara alami dan dari dalam tubuh diri sendiri,karena daya tahan tubuh kita bisa menjadi obat segala macam penyakit.